Thursday, November 17, 2016

MAGI-COM / RICE COOKER TIDAK BISA MANASIN NASI ATAU MAKANAN LAIN

Gaes kemarin aku habis nemu case yang pasti banyak banget dialami oleh anak kost atau emak – emak rumah tangga lainnya. :D
Yaitu case tentang magicom / ricecooker. Pernah nggak nemuin nih magicom nggak bisa digunakan untuk ngangetin nasi atau makanan lainnya, karena rusak. :D
Padahal ya alat satu ini sangat berguna sekali ya terutama untuk anak kost, nih buktinya :










Ngakak aje nglihatnya, multi fungsi banget yak. :D

Iseng – iseng aku googling nyari system kerja magi-com dan beberapa trouble shootingnya, berikut informasi yang aku dapetin ya. J


Bagian - bagian magi-com:

1.       Connector Listrik
Ini adalah socket yang digunakan untuk menghubungkan unit magi-com dengan arus listrik rumah yes.
2.       Thermal Fuse
Ini adalah sejenis alat pengaman yang digunakan untuk mencegah arus listrik yang berlebihan yang akan menyebabkan kerusakan pada magi-com, arus berlebihannya bisa dari listrik rumah atau bisa juga dari magi-comnya sendiri jika rusak, besarnya sekitar 10 amps, dan bisa tahan dengan temperatur sampai 90 oC lebih.
3.       Cast Heater
Bagian ini berfungsi untuk merubah energi listrik menjadi panas, panas tersebut langsung di transferkan ke body magi-com ya, sehingga bisa memanaskan atau menghangatkan nasi kita.
Untuk panas yang dihasilkan unit ini antara 80-100 oC saat mode pemasakan berlangsung, dan akan turun menjadi sekitar 60 – 80 oC saat berganti menjadi mode pemanasan. ;)
4.       Thermostat
Bagian ini berfungsi untuk memindahkan mode dari pemasakan menjadi pemanasan, atau juga bisa dikatakan sebagai bagian yang bisa memberitahukan unit lainnya bahwa nasi kita sudah mateng. :D
5.       Saklar
Bagian yang menghubungkan dan memutus salah satu jalur kabel yang menghubungkan antara konektor listrik dengan Cast Heater.
6.       Tuas Saklar
Tuas ini yang akan meneruskan gerakan Thermostat dan akan menekan saklar untuk memutuskan arus listrik.
7.       LED Lamps
Lampu yang dihubungkan dengan Cast Heater dan Termistor, sehingga kita bisa tau bahwa megi-com kita sedang dalam mode memasak atau memanaskan yes.
8.       Termistor
Ini sejenis hambatan ya, yang nilai awalnya sekitar 10 Ohm dan bisa menghantarkan arus listrik dengan normal, namun akan terus naik nilai hambatannya saat dipanasi, sampai nilai tertentu sehingga arus listri yang mengalir terputus karena besarnya nilai hambatan, ini nanti akan sangat berguna saat magi-com dalam mode pemanasan, untuk menjaga termperaturnya yes. J

Cara kerja:
-          Saat beras dimasukkan dan magicom ditutup pegas Thermostat akan terdorong dan bagian magnetnya akan menahan pegas tersebut.
-          Stop kontak dicolokkan, listrik AC mengalir ke socket dan meneruskan arusnya ke salah satu kaki Cast Heater dan satu lagi ke saklar yang posisinya sudah close ( kontak On ).
-          Dari saklar arus mengalir ke bagian kaki Cast Heater yang lain dan satunya ke bagian lampu Led yang menandakan bahwa proses pemasakan sedang berlangsung.
-          Proses pemanasan terjadi hingga temperatur mencapai 100 oC lebih, menyebabkan air menguap dan temperatur mencapai titik batasnya, menyebabkan magnet di Thermostat kehilangan daya tariknya sehingga pegas akan memantul dan hwalllaaaaa nasi kita matang. :D
-          Pegas dari Thermostat tersebut terhubung dengan tuas saklar, sehingga saklar yang tadinya On berubah menjadi posisi Off, yang menyebabkan arus listrik yang ke arah Cast Heater terputus, alhasil temperatur akan turun dengan sendirinya.
Setelah saklar Off maka selanjutnya magicom berubah mode menjadi penghangat ( magic jar ), untuk menjaga agar tetap hangat temperatur Cash Heater harus tetap terjaga antara 60 – 80 oC, maka selanjutnya Cash Heater akan mendapat arus dari Termistor, dimana termistor ini menghubungkan antara socket kontak dengan Cast Heater, nilai hambatan yang ada di termistor akan turun jika temperatur turun, maka arus listrik akan mengalir dengan kuat, begitu juga sebaliknya, jika temperaturnya terlalu tinggi nilai hambatan yang ada di termistro juga akan naik, menyebabkan arus listrik terputus dan Cast Heater tidak mendapat suplay listrik, alhasil temperatur tetap terjaga. J

Berdasarkan informasi dari fungsi kerjanya diatas maka aku menyimpulkan bahwa bagian yang harus diperiksa dulu adalah bagian Termistornya, dan eng ing eng, baru dibongkar aja udah terlihat bahwa ada satu kabel ada yang putus, cuss langsung saja saya sambung dan setelah dirakit ulang langsung bisa ditesting. :D
Selama testing ± 10 jam menghangatkan nasi, hasilnya tidak mengecewakan. :D
Yak begitulah gaes, nanti kalau ada trouble pada bagian tersebut atau pada bagian lainnya kita bisa tau bagian mana dulu yang harus diperiksa yes. Semoga bermanfaat. Thanks. ;)

* Sory kabel Termistor yang putus belum sempet ke foto tapi udah terlanjur tak pasang, males mbongkar lagi gan, untuk kabel Termistornya adalah seperti ini ya :

0 comments:

Post a Comment